berbagai desain nakas untuk kamar

Berbagai Desain Nakas Untuk Kamar

Grace
2022-04-21 11:12:34
0 comments

Benda ini adalah meja kecil yang digunakan untuk menaruh barang di samping tempat tidur. Benda ini biasanya berukuran tidak lebih dari 1 meter dan memiliki beberapa slot. Biasanya nakas sering digunakan untuk menaruh barang ketika pemiliknya tidur.

Simak Juga : Kegunaan Nakas Dalam Kehidupan Sehari – Hari

Small Nighstand

Small Nightstand adalah nakas berukuran kecil yang digunakan pada jenis ruangan kecil pula. Meja jenis ini biasanya hanya memiliki satu buffet kecil yang gunanya menaruh barang – barang tidak besar. Small Nightstand memiliki beberapa keunikan, diantaranya adalah bentuknya yang mini.

Bentuk mini ini biasanya menjadi pilihan banyak orang. Karena tidak memakan banyak ruang juga berbentuk lucu. Nakas jenis ini biasanya menjadi daya tarik sendiri bagi wanita yang menyukai benda – benda mungil, imut, dan lucu. Nakas ini adalah paket komplit.

Nakas Kotak

Selanjutnya adalah nakas berbentuk kotak atau yang dikenal dengan nama square nightstand. Nakas ini berbentuk kotak memanjang sehingga menyediakan banyak buffet. Pilihan slot buffet inilah yang biasanya menjadi daya tarik sendiri bagi konsumen.

Selain itu, keunggulan lainnya adalah nakas jenis ini pada umumnya kokoh. Walau kebanyakan berat, namun nakas ini menyediakan banyak tempat untuk menaruh barang.  Hal inilah yang menjadi keunikan tersendiri untuk nakas ini.

Mau Beli Nakas Terbaik dari Grace? Silahkan Klik Disini

Hanging Nightstand

Jenis nakas selanjutnya adalah nakas gantung atau hanging nightstand. Penempatan nakas jenis ini biasanya digantung di tembok sehingga menyediakan banyak ruang di bagian bawah. Pada nakas ini disediakan tempat penyimpanan memanjang dengan pintu sliding.

Nakas ini biasanya berbentuk persegi panjang dengan warna coklat. Meja nakas jenis ini memiliki aura vintage yang kuat karena kebanyakan membiarkan warna asli kayu. Selain itu, nakas ini memiliki kualitas yang baik untuk tingkat kekuatan.

Demikianlah penjelasan mengenai jenis – jenis nakas yang ada di sekitar kita. Sebaiknya, sebelum membeli benda ini, calon pembeli sudah harus memperkirakan ukuran ruangan yang ada. Selain itu, jenis nakas menurut penjelasan diatas harus diletakkan dengan benar sehingga tidak cepat rusak.


Leave a Reply

Your email address will not be published.