meja kerja minimalis untuk bekerja lebih nyaman

Meja Kerja Minimalis Untuk Bekerja Lebih Nyaman

Grace
2023-04-17 11:04:10
0 comments

Baik itu bekerja, bersantai atau pun belajar, akan lebih nyaman jika bisa sambil selonjoran. Agar bisa merasakannya, meja kerja minimalis bisa kamu andalkan. Kalau kita lihat di pasaran, sudah sangat banyak jenis dan model meja kerja.

Rekomendasi Meja Kerja/ Meja Lesehan Minimalis

Desain atau bentuk meja kerja cukup beragam. Kamu mungkin bingung harus memilih produk meja yang mana. Agar kamu tidak bingung mencari meja kerja yang minimalis, coba simak beberapa rekomendasinya di bawah ini.

  1. Meja Grace LS-809 B CHERY

Ada salah satu pilihan meja laptop minimalis yang cocok digunakan untuk lesehan yaitu Grace LS-809 B CHERY. Produk ini hadir dengan warna Cherry agar lebih menarik dan memakai lapis paper untuk finishingnya. Bahan materialnya tidak sembarang yaitu kayu board particle olahan dengan kaki besi agar kokoh.

Bobotnya 10 kg dengan ukuran dimensi 80x40x38 (cm) dan untuk ukuran packaging produk ini yaitu 82x41x8 (cm).

  1. Folding Table Ultra Light Portable Aluminium

Jika ingin mejanya ringkas dan fleksible, coba pilih meja yang dapat dilipat bahkan bisa digulung. Memakai meja bisa saja tidak mesti di dalam ruangan, tapi juga bisa untuk outdoor.

Misalnya saat sedang camping, memancing, atau piknik.

Jika kamu butuh meja lesehan outdoor, coba pilih model meja seperti ini. Ukuran mejanya mini dengan bobot ringan agar lebih mudah dibawa-bawa. Penggunaan bahan aluminium anti-karat mampu membuat meja ini tetap awet walau sering terkena panas atau air hujan.

  1. Meja Serbaguna Lesehan

Tidak hanya sekadar berbentuk meja saja, meja lesehan bisa dipakai untuk penyimpanan barang bahkan untuk bercermin. Jika ingin meja dengan fungsi sampingan, coba pertimbangkan model meja ini. Terdapat storage pada bawah daunnya sehingga bisa dipakai untuk menyimpan gadget, alat-alat kecil seperti alat tulis dan sebagainya.

Kamu bisa memilih meja kerja minimalis dengan tambahan cermin yang biasanya berbahan akrilik di bagian permukaan bawahnya. Dengan meja lesehan serba guna, maka akan lebih banyak kebutuhan terpenuhi karena bisa dijadikan sebagai meja rias .


Leave a Reply

Your email address will not be published.