nakas modern rekomendasi yang multifungsi

Nakas Modern, Rekomendasi yang Multifungsi

Grace
2023-03-30 11:29:51
0 comments

Kamar tidur yang nyaman dan membosankan adalah pilihan bagi setiap penghuninya. Bagaimana tidak saat ini terdapat beragam jenis perkakas yang dapat mempercantik tempat tidur. Salah satunya adalah melalui penggunaan nakas di samping tempat tidur.

Simak Juga : 3 Tips Jitu Memilih Nakas Terbaik

Nakas merupakan sebuah meja dengan ukuran kecil yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan tambahan. Secara umum nakas ditempatkan di sini sebelah kanan atau kiri pada ranjang. Hal inilah yang membuat tinggi nakas harus disesuaikan dengan tinggi ranjang.

Rekomendasi Nakas Multifungsi yang Dapat Mempercantik Ruangan

Bagi Anda yang menginginkan ruangan lebih cantik maka nakas adalah salah satu solusi terbaiknya. Berikut merupakan pilihan nakas terbaik yang bisa Anda gunakan:

  • Nakas Putih dengan Kaki Meja Keemasan

Tipe nakas pertama yang dapat menjadi rekomendasi adalah nakas dengan kaki meja keemasan. Warna emas adalah warna yang tak pernah gagal menghadirkan keindahan dan menyulap ruangan menjadi lebih elegan. Nakas ini memiliki finishing berupa warna gold yang menawan.

  • Nakas Minimalis dengan Rak yang Terbuka

Sebagai meja tambahan nakas juga harus dipertimbangkan fungsinya agar lebih maksimal. Salah satunya adalah dengan memperhatikan bagian rak yang ada pada nakas. Rak ini dapat dibuat dengan model rak terbuka agar memberikan kesan unfinished dan juga dapat digunakan untuk menyimpan berbagai macam keperluan atau barang-barang kecil.

  • Meja Sisi Klasik dengan Perpaduan Cokelat dan Cream yang Cantik

Jenis nakas selanjutnya adalah nakas dengan perpaduan warna cokelat dan cream. Nakas ini akan membuat ruangan menjadi gaya vintage. Warna yang bernuansa putih dan cokelat berhasil membuat ruangan menjadi lebih elegan dan nyaman.

  • Nakas dengan Penyimpanan Berwarna Putih

Jenis nakas lain yang akan membuat tempat tidur menjadi mewah adalah nakas minimalis berwarna putih. Nakas ini dilengkapi dengan rak penyimpanan yang lumayan besar sehingga dapat digunakan untuk menyimpan berbagai macam benda dan pernak-pernik.

Penggunaan nakas yang tepat dapat mengubah suasana ruangan menjadi lebih nyaman dan elegan. Pilihlah nakas sesuai kebutuhan dan tak hanya bertujuan untuk keindahan semata namun juga memberikan fungsi nyata di dalamnya.


Leave a Reply

Your email address will not be published.