Pilihan Desain Lemari Pakaian Sliding yang Elegan
Lemari pakaian dengan model sliding saat ini lebih banyak diminati karena desainnya dinilai lebih elegan. Di samping itu, lemari pakaian sliding ini juga tersedia dalam beberapa desain yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Berikut rekomendasi desain lemari pakaian sliding yang elegan.
Simak juga : Ini Keunggulan Lemari Pakaian Minimalis yang Penting Anda Ketahui
Lemari Pakaian Sliding Full Kaca
Desain lemari pakaian bermodel sliding yang bagus salah satunya adalah yang menggunakan full kaca. Pintu lemari yang terbuat dari kaca ini akan membuat baju di dalamnya bisa terlihat dari luar.
Hal ini tentu saja berguna agar Anda rajin membersihkan isi lemari agar selalu tampak bersih jika dilihat dari luar. Selain itu, tampilannya juga akan lebih mewah
Lemari pakaian sliding dengan model full kaca ini akan membantu Anda saat mencari sesuatu karena bisa memantaunya dari luar terlebih dahulu. Anda juga bisa mengganti pintu slide yang berasal dari kaca ini dengan cermin agar memudahkan saat ingin mengecek penampilan sehari-hari.
Lemari Pakaian Sliding Tiga Pintu
Bagi Anda yang mempunyai ruangan cukup luas untuk menempatkan perabotan, maka lemari pakaian sliding dengan model tiga pintu bisa menjadi alternatif. Lemari sliding dengan model ini mempunyai kombinasi pintu geser dengan bahan kayu untuk bagian kanan kirinya dan kaca tepat di tengah.
Kaca yang difungsikan sebagai pintu geser untuk sekat bagan tengah lemari ini juga bisa digunakan saat bercermin. Lemari pakaian dengan jenis pintu sliding bermodel tiga pintu merupakan pilihan yang tepat apabila Anda mempunyai banyak koleksi baju, sehingga membutuhkan tempat besar.
Mau Beli Lemari Pakaian Sliding Grace? Silahkan Beli disini
Lemari Pakaian Sliding dengan Tambahan Laci Kecil
Satu lagi model lemari pakaian sliding yang bisa Anda pertimbangkan agar bisa mempunyai ruang penyimpanan baju dengan desain elegan, yaitu disertai dengan tambahan beberapa laci kecil. Tambahan laci ini bisa Anda manfaatkan sebagai ruang penyimpanan tambahan di lemari tersebut.
Laci kecil yang ada pada lemari pakaian dengan tipe sliding ini biasanya diletakkan di bagian atas dan bawah. Lemari sliding dengan model yang satu ini biasanya akan dilengkapi lebih dari satu laci dengan desain pintu yang sama, yaitu dengan cara digeser saat dibuka.