Pilihan Warna Lemari Pakaian Anak yang Cocok
Setiap anak pasti mempunyai warna kesukaan tersendiri. Maka dari itu dalam memilih warna lemari pakaian anak harus menyesuaikan dengan kesukaannya. Meskipun sepele, tapi ternyata mempunyai kegunaan tersendiri, salah satunya agar anak bisa menjaga kerapian dan kebersihan pakaian.
Simak Juga : Ketahui Lemari Pakaian Anak Agar Tidak Salah Pilih
Ini 3 Pilihan Warna Pakaian Paling Cocok untuk Lemari Anak
Bingung mencari warna apa yang cocok untuk lemari pakaian anak? Sebenarnya untuk membeli warna ini bisa menyesuaikan dengan kesukaan anak. Namun, jika ingin memilih warna sesuai dengan umumnya, Mungkin beberapa pilihan warna yang berikut ini bisa menjadi pilihannya.
Warna Biru Polos
Warna biru sangat cocok untuk warna lemari pakaian anak laki-laki. Selain itu, warna ini juga cocok untuk anak perempuan, karena sangat netral. Banyak keuntungan yang didapatkan jika memilih lemari dengan warna ini, salah satunya kesan cerah lebih terasa.
Jadi, sangat cocok diletakkan di kamar anak-anak untuk menambah kesan lebih hidup. Selain itu bisa juga memilih lemari warna biru dengan motif tertentu sesuai dengan kesukaan anak. Misalnya saja kartun atau polosan saja.
Warna Putih Banyak Laci
Jika mencari warna lemari pakaian anak yang netral, mungkin warna putih bisa menjadi pilihan yang tepat. Selain netral, ternyata warna putih juga memberikan kesan kamar atau ruangan tertentu terlihat lebih bersih dan cerah.
Sedangkan untuk desainnya bisa memilih dengan banyak laci agar nantinya anak lebih mudah untuk menata pakaian. Sedangkan untuk bahannya biasanya lemari berwarna ini terbuat dari kayu MDF atau plastik.
Mau Beli Lemari Putih Grace? Silahkan Klik Disini
Warna Pink dan Putih
Mencari lemari pakaian untuk anak perempuan bisa memilih warna pink dengan campuran putih. Perpaduan warna ini menimbulkan kesan lebih cerah dan menenangkan pada ruangan. Apalagi jika ruangan didominasi dengan furniture berwarna pink, kesan cerah dan berwarna lebih terasa.
Sedangkan untuk desainnya bisa menyesuaikan dengan keinginan. Gitu juga dengan motifnya bisa memilih karakter kesukaan anak atau polos. Meskipun berwarna cerah seperti ini, ternyata bisa juga digunakan untuk lemari orang dewasa.
Itulah beberapa rekomendasi warna yang cocok untuk lemari pakaian anak. Terlepas dari apapun warna yang dipilih, pastikan menyesuaikan dengan desain ruangan dan juga warna kesukaan anak.