Tips Memilih Nakas untuk Kebutuhan Sebelum dan Sesudah Tidur
Nakas merupakan meja kecil yang terletak di sisi tempat tidur. Berfungsi sebagai tempat untuk meletakkan barang-barang yang akan digunakan sebelum dan sesudah tidur. Jangan asal-asalan dalam memilih, karena dapat memberikan kesan tertentu pada ruangan.
Simak Juga : Perhatikan Hal Ini Saat Memilih Nakas untuk Tempat Tidur
Tips Memilih Nakas
Sebelum melakukan pembelian nakas, alangkah baiknya Anda perlu tahu terlebih dahulu mengenai tips memilih meja di samping tempat tidur tersebut. Tujuannya supaya bisa digunakan dengan sebaik mungkin kedepannya.
Menentukan Desain Sesuai Kebutuhan
Tips pertama adalah dengan menentukan desain sesuai kebutuhan. Ini merupakan aspek paling penting yang harus Anda pertimbangkan sebelum melakukan pembelian nakas. Desain nakas tidak selalu berbentuk meja.
Ada yang berbentuk seperti huruf, bulat, dan juga kaca. Disesuaikan dengan konsep kamar Anda agar lebih serasi juga harmonis ketika dilihat. Selain itu, pastikan sesuai budget yang akan dikeluarkan.
Sesuaikan Ukuran Nakas dengan Tempat Tidur
Tips berikutnya adalah menyesuaikan ukuran nakas dengan tempat tidur Anda. Makin besar tempat tidur, maka semakin besar pula nakasnya. Nakas yang terlalu kecil tidak akan terlihat oleh jangkauan, sehingga membuat ruang tidur terlihat kecil.
Sebaliknya, nakas yang terlalu besar atau lebar pun membuat ruangan menjadi terlalu kecil dan penuh. Anda juga akan kesulitan untuk melihat barang-barang di atas nakas, serta bisa menimbulkan bahaya.
Mau Beli Nakas Grace? Silahkan Klik Disini
Tinggi Nakas Tidak Boleh Melebihi Tinggi Kasur
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, ukuran nakas haruslah sejajar dengan ukuran tempat tidur Anda. Jangan terlalu tinggi atau melebihi tinggi kasur. Karena bisa menimbulkan kesan tidak harmonis antara keduanya.
Sebaliknya, jika terlalu rendah, maka akan menyusahkan Anda beserta anggota keluarga lainnya ketika ingin meletakkan barang. Sebab harus membungkuk yang bisa menyebabkan penyakit lainnya pada anggota tubuh.
Demikianlah tiga tips memilih nakas yang paling utama daripada segi lainnya. Melakukan pengukuran sebelum membeli meja kecil di samping tempat tidur tentu sangat penting. Karena akan membantu memberikan kesan lebih cantik pada ruangan Anda.